Tuesday, 10-09-2024
Pendidikan

KUI Unud Gelar Best Practices dan Pembekalan Awardees ICT 2022

Caption: Best practices dan pembekalan untuk 13 mahasiswa Unud yang telah lolos ICT (International Credit Transfer) 2022, Selasa (05/07/2022) secara hybrid. (Hms/Unud)

Denpasar | barometerbali – Kantor Urusan Internasional Universitas Udayana (KUI Unud) menggelar best practices dan pembekalan untuk 13 mahasiswa Unud yang telah lolos ICT (International Credit Transfer) 2022, Selasa (05/07/2022) secara hybrid.

Dikutip dari laman unud.ac.id, program yang dilaksanakan secara daring ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa Indonesia untuk dapat berinteraksi dengan mahasiswa di luar negeri.

Program International Credit Transfer (ICT) merupakan salah satu program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) unggulan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Republik Indonesia (KemendikbudristekRI) berupa bantuan kepada mahasiswa untuk melaksanakan perkuliahan di luar negeri.

Pada pertemuan ini KUI Unud memberikan arahan teknis kepada para awardees (penerima penghargaan, red) tentang tata pelaksanaan program, selain itu awardees juga diharapkan dapat membuat laporan kemajuan saat mengikuti program ini.

Koordinator KUI berharap awardees dapat mengikuti dengan baik semua peraturan dan tata tertib program ini untuk dapat membawa nama baik Universitas Udayana di dunia internasional. (BB/501)

Sumber: http://unud.ac.id

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button