Saturday, 09-11-2024
Pendidikan

Siapkan RSH Internasional, RSHP Unud Studi Banding ke RS Hewan Jakarta

Caption: Direktur Rumah Sakit Hewan Pendidikan Udayana, Prof. Dr. drh. I Ketut Puja, M.Kes di sela-sela kunjungan studi banding di Rumah Sakit Hewan (RSH) Jakarta, Rabu, 6 Juli 2022 (Unud)

Jakarta | barometerbali – Sebagai tempat pendidikan calon dokter hewan, Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Universitas Udayana, berkomitmen untuk meningkatkan profesionalisme calon dokter hewan.

“Kami bertekad untuk memberikan dampak positif bagi hewan peliharaan, manusia, lingkungan,” ujar Direktur Rumah Sakit Hewan Pendidikan Udayana, Prof. Dr. drh. I Ketut Puja, M.Kes di sela-sela kunjungan studi banding di Rumah Sakit Hewan (RSH) Jakarta, Rabu, 6 Juli 2022.

Kegiatan studi banding ke RSH Jakarta pengelola RSHP Udayana didampingi Dr. drh. I Wayan Sudira, M.Si selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama serta Dr. drh. Luh Gde Sri Surya Heryani, M.Si selaku Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan.

“Ini juga untuk melihat dan praktek baik pengelolaan Rumah Sakit Hewan yang dijuluki sebagai Rumah sakit Hewan Rujukan di Indonesia,” katanya.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Dr. drh. I Wayan Sudira, M.Si menyampaikan bahwa RSH Unud telah didedikasikan untuk meningkatkan profesionalisme calon dokter hewan. RSH memberikan pelayanan praktik umum hingga perawatan darurat dan khusus ke lebih dari 6.000 ekor hewan peliharaan setiap tahun.

“Lebih-lebih lagi di tahun 2023 kami akan membangun Rumah Sakit Hewan berstandar Internasional yang memungkinkan perluasan pelayanan prima saat ini dan di masa depan,” ujarnya.

Dengan studi banding ini akan didapat pengetahuan praktik baik berkaitan dengan manajemen rumah sakit. Sehingga nantinya kiprah RSHP Udayana dapat memberikan perawatan medis terbaik kepada hewan peliharaan.

Sementara Direktur Utama Rumah Sakit Hewan Jakarta, Chrisanti Hutasoit, MM menyampaikan bahwa RSH yang dengan motto “Melayani dengan Kasih” merupakan rumah sakit hewan terbesar dan adalah Rumah Sakit Hewan Swasta Pertama di Indonesia.

Rumah Sakit Hewan ini juga mengedepankan program dibidang Kesehatan Lingkungan Masyarakat dan Pelestarian Lingkungan Hidup.

Di akhir kunjungan, Direktur RSHP Udayana menyampaikan terimakasih atas penerimaan kunjungan ini dan berharap dengan adanya studi banding ini dapat memberikan tambahan informasi, pengalaman dan praktik baik pengelolaan sebuah rumah sakit serta nantinya dapat pula meningkatkan pelayanan kesehatan hewan di Bali. (BB/501/rl)

Sumber: http://unud.ac.id 

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button