Boat Snorkeling Meledak, Kapten Kapal Luka Bakar

Foto: Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta, turut membantu pemadaman api yang melalap boat snorkeling di Dermaga Pelabuhan Banjar Nyuh, Nusa Penida, Klungkung, Bali (4/8/2023). (Sumber: Hms Polres Klungkung)
Nusa Penida | barometerbali – Kapal boat Dolphino Queen yang rencananya digunakan untuk tour snorkeling mengalami kebakaran di Dermaga Pelabuhan Banjar Nyuh, Nusa Penida, Klungkung, Bali (4/8/2023).
Snorkeling adalah salah satu kegiatan menyelam untuk menikmati pemandangan bawah laut dari permukaan yang tidak terlalu dalam.
Menurut keterangan Kapten Kapal I Made Jana (35), sekitar pukul 10.45 Wita Boat Dolphine Queen yang diawakinya hendak melakukan tour snorkeling. Namun setelah korban menyalakan mesin tiba-tiba terjadi ledakan dari mesin boat dan mengenai korban. Akibatnya korban mengalami luka bakar dan korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Gema Santhi, Nusa Penida untuk mendapatkan perawatan medis.
Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus Putra Sumerta, bersama personel yang saat kejadian datang dan ikut membantu memadamkan api bersama-sama dengan masyarakat dan TNI dari Koramil 1610 – 04 Nusa Penida dan api bisa dipadamkan pada pukul 11.30 Wita.
“Selain boat juga terbakar peralatan yang ada di boat seperti 2 unit mesin Yamaha 100 PK, peralatan snorkeling yang diperkirakan total kerugian kurang lebih Rp650 juta,” sebutnya.
Sedangkan korban sendiri mengalami luka bakar 40 persen luka bakar pada bagian muka dan lengan kanan dan lengan kiri dan korban rencananya akan dirujuk ke Rumah Sakit Prof Ngoerah, di Sanglah Denpasar.
Dugaan sementara kebakaran tersebut terjadi akibat korsleting pada instalasi kelistrikan boat mengingat pada saat terjadi ledakan korban akan menghidupkan mesin boat.
“Namun masih tetap didalami untuk penyebab kebakaran tersebut,” tandas Kapolsek Sumerta.
Editor: Ngurah Dibia