Barometerbali.com | Denpasar – Kodam IX/Udayana menggelar acara lepas sambut Panglima di GOR Yudhomo Praja Raksaka, Kepaon, Denpasar, Rabu (16/4/2025), dalam suasana khidmat dan penuh kehangatan.
Acara ini menandai peralihan kepemimpinan dari Mayjen TNI Muhammad Zamroni, S.IP., M.Si., kepada Mayjen TNI Piek Budyakto, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat Dirjen Potensi Pertahanan Kemhan RI. Sementara Mayjen Zamroni akan melanjutkan tugas sebagai Koorsahli Kasad.
Disaksikan jajaran TNI, Forkopimda Bali-Nusra, tokoh masyarakat, pimpinan media, serta instansi sipil dan militer, momen ini menjadi simbol kelanjutan kepemimpinan Kodam IX/Udayana yang menaungi wilayah Bali, NTB, dan NTT.
Mayjen Piek menegaskan komitmennya untuk memperkuat sinergi dengan seluruh elemen daerah. “Dengan semangat kebersamaan dan tanggung jawab, kita siap lanjutkan program strategis dan meningkatkan capaian yang telah dirintis,” ujarnya.
Sementara itu, Mayjen Zamroni menyampaikan terima kasih atas dukungan selama menjabat dan berharap penggantinya segera bergerak cepat. “Pak Piek, ayo tancap gas. Banyak tugas menanti,” pesannya.
Kapendam IX/Udayana, Kolonel Inf Agung Udayana, menekankan bahwa acara ini mencerminkan kuatnya nilai loyalitas dan profesionalisme di lingkungan TNI AD. “Ini bukan hanya tradisi, tetapi juga bentuk penghormatan dan optimisme terhadap kepemimpinan baru,” pungkasnya. (rah)











