Jelang Nataru, Kesiapan Daya Mampu Listrik Bali 1.391 Megawatt

Foto: Manajer Komunikasi PLN UID Bali, I Made Arya (kanan), didampingi Asisten Manajer Komunikasi PLN UID Bali, Anom Silaparta (kiri) paparkan kesiapan pihaknya hadapi Nataru dalam acara media gathering bulanan di Renon, Denpasar, Jumat (22/12/2023).  (Sumber: BB/Ngurah Dibia)

Denpasar | barometerbali – Guna menjaga keandalan listrik menjelang perayaan Hari Natal Tahun 2023 dan Tahun Baru (Nataru) 2024, PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali melakukan kesiapan instalasi baik jaringan, transmisi, distribusi, gardu hubung, juga pembangkit dan ketersediaan energi primer, serta kesiapan operasi mulai tanggal 15 Desember 2023 hingga 8 Januari 2024. 

“Kesiapan daya mampu listrik Bali sebesar 1.391 megawatt, dengan cadangan sebesar 335 Megawatt,” ungkap Manajer Komunikasi PLN UID Bali, I Made Arya, didampingi Asisten Manajer Komunikasi PLN UID Bali, Anom Silaparta, dalam acara media gathering bulanan di Renon, Denpasar, Jumat (22/12/2023). 

Berita Terkait:  Bupati Sanjaya Dukung Penerapan Pidana Kerja Sosial di Bali

Terkait dengan itu, imbuh Made Arya, PLN telah melakukan berbagai persiapan sebelum masa siaga baik menyambut Natal dan Tahun Baru maupun nanti saat pelaksanaan Pemilu, dengan melakukan pemeliharaan, inspeksi, dan koordinasi dengan berbagai pihak.

“Jelang Nataru ini demi memastikan pasokan listrik dapat tersuplai dengan baik, khususnya ke titik-titik lokasi baik menyambut Natal dan Tahun Baru. PLN melakukan berbagai persiapan baik dari segi personel maupun kesiapan-kesiapan lainnya,” lanjutnya.

Berita Terkait:  Libur Nataru Lebih Nyaman, PLN Perkuat SPKLU dan Siagakan Petugas 24 Jam di Bali

Kesiapan peralatan juga disediakan seperti UPD sebanyak 41 unit, genzet sebanyak 19 unit, kabel bergerak sebanyak 26 unit, hingga gardu bergerak sebanyak 29 unit.

“Prediksi kami beban puncak pada Perayaan Natal sebesar 895 Megawatt, sedangkan perayaan tahun baru sebesar 809 Megawatt, yang sebelumnya beban sempat menyentuh angka sebesar 1.055 Megawatt,” rinci Made Arya.

Ia menambahkan, PLN juga mempersiapkan 837 personel yang stand by di 73 lokasi khususnya di gereja besar di Bali. Selain itu PLN juga menyiagakan 41 posko siaga yang tersebar di seluruh Bali dengan 10 unit tim pekerjaan dalam keadaan bertegangan (PDKB).

Berita Terkait:  Polsek Denpasar Selatan Tindaklanjuti Laporan Dugaan Percobaan Bunuh Diri di Kos Sidakarya

“Selama perayaan Natal hingga Tahun Baru keandalan listrik tetap menyala tanpa padam atau tanpa kedip,” tegasnya

Made Arya juga mengimbau kepada masyarakat bilamana ingin melakukan pengaduan terkait gangguan kelistrikan bisa melalui aplikasi PLN Mobile.

“Bagi masyarakat yang ingin melakukan pengaduan tentang kelistrikan, bisa menggunakan aplikasi PLN Mobile, dipastikan petugas siap tanggap menangani keluhan masyarakat khususnya masalah kelistrikan,” tutup Made Arya. (213)

Editor: Ngurah Dibia

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI