Kapolsek Tulangan Ajak Santri Cegah Narkoba dan Hindari Pergaulan Bebas

Foto: Kapolsek Tulangan AKP Abdul Cholil saat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darunnajah, Kajeksan, Tulangan, Selasa (12/02/2025) malam. (barometerbali/redho)

Sidoarjo | barometerbali – Polisi mengajak santri turut andil dalam upaya pencegahan peredaran, penyalahgunaan narkoba dan pergaulan bebas di kalangan remaja. 

Disampaikan Kapolsek Tulangan AKP Abdul Cholil saat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren Darunnajah, Kajeksan, Tulangan, Selasa (12/02/2025) malam.

Berita Terkait:  Bule Rusia Hengkang dari Hava Villa, Kuasa Hukum Oey Bin Nio: Ada Titik Terang Kasus Lama

Dihadapan ratusan santri Ponpes Darunnajah, Kapolsek Tulangan AKP Abdul Cholil menyampaikan bahwa pengaruh narkoba dan pergaulan bebas sangat meresahkan kita. “Paling riskan adalah menyasar pada anak-anak dan remaja,” katanya.

Sebab itu, AKP Abdul Cholil bersama Pengasuh Ponpes Darunnajah KH. M. Makin Zakaria sepakat untuk secara masif menangkal peredaran, penyalahgunaan narkoba serta bahaya pergaulan bebas.

Berita Terkait:  Selamat Jalan Patih Agung, Prof Wayan Sugita Maestro Drama Gong Bali Berpulang

“Pengaruh pergaulan bebas, baik dari pertemanan maupun dampak negatif dari tidak bijaknya penggunaan sosial media secara mudah membuat anak atau remaja goyah. Ini jangan sampai sekali-kali mencoba narkoba maupun terlibat kenakalan remaja, sebab ada sanksi hukumnya,” pesannya.

Berada di pesantren, tentu para santri mendapatkan penguatan nilai-nilai pendidikan keagamaan. Sehingga melalui iman, takwa dan ilmu yang kuat generasi muda bisa hebat menurut AKP Abdul Cholil. (Redho)

Berita Terkait:  Polres Gresik Bongkar Aplikasi Gomatel-Data R4 Sebar 1,7 Juta Data Debitur

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI