Oleng Hindari Kendaraan, Truk Angkut Bekatul Terguling

Foto: Kondisi truk pengangkut bekatul terguling di depan SD Negeri 1 Melaya, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, Kamis (21/12/2023). (Sumber: BB/Dmk)

Jembrana | barometerbali – Sebuah truk bermuatan bekatul (sekam padi, red) terguling akibat sebelumnya menghindari kendaraan yang hendak berbelok di depan SD Negeri 1 Melaya, Kecamatan Melaya, Jembrana, Bali, Kamis (21/12/2023).

Kasatlantas Polres Jembrana AKP Yusuf Dwi Atmodjo melalui keterangan persnya menjelaskan jika truk bernomor Polisi N 9935 YA dikendarai Dahlan mengalami oleng lantaran menghindari kendaraan yang hendak berbelok di depannya.

Berita Terkait:  SNBP 2026 Berubah Total! Nilai Rapor Tak Lagi Cukup, Ini Strategi Rahasia agar Tetap Lolos

“Keadaan jalan tersebut menurun dan menikung jadi kendaraan itu oleng dan terguling,” ungkap Yusuf.

Akibatnya truk mengalami ringsek bagian depan dan badan truk menutupi jalan hingga lalu-lintas di sekitar tempat kejadian macet.

“Sudah anggota di sana untuk mengatur lalu lintas,” imbuhnya.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun sang sopir mengalami luka dan dilarikan ke Puskesmas Melaya.

Berita Terkait:  Dua Hari Pencarian, Nenek Menuh Ditemukan tak Bernyawa

“Saat ini, korban sudah mendapatkan perawatan di Puskesmas Melaya,” pungkas Yusuf. (213)

Editor: Ngurah Dibia

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI