Barometer Bali | Denpasar – Suasana khidmat menyelimuti Lapangan Puputan Niti Mandala Renon, Denpasar, Minggu (17/8/2025), saat ribuan peserta mengikuti upacara peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia. Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto hadir bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD IX/Udayana, Ny. Indah Piek Budyakto, di tengah upacara yang sarat makna kebangsaan.
Mengusung tema nasional “Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju”, upacara dipimpin Wakil Gubernur Bali I Nyoman Giri Prasta sebagai Inspektur Upacara, sementara Letkol Inf Trijuang Danarjati, Dandim 1619/Tabanan, bertindak sebagai Komandan Upacara.
Peserta dari unsur Forkopimda Bali, pejabat kementerian/lembaga, TNI-Polri, pelajar, tokoh adat, hingga organisasi kepemudaan kompak mengenakan pakaian adat Bali bernuansa merah putih. Paduan suasana sakral dan budaya lokal menjadikan peringatan kemerdekaan tahun ini kian bermakna.
Di tempat terpisah, Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Taufiq Hanafi memimpin upacara di Lapangan I Gusti Ngurah Rai Kepaon, Denpasar. Upacara ini diikuti prajurit dan PNS se-Garnizun Denpasar. Dalam amanat tertulis yang dibacakan, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menekankan pentingnya momentum peringatan kemerdekaan bagi TNI dan seluruh rakyat Indonesia.
“Jati diri TNI berasal dari rakyat, berjuang untuk rakyat, dan selalu bersama rakyat. TNI Prima mendukung Asta Cita demi Indonesia maju dan sejahtera, mengabdi untuk keamanan dan kesejahteraan rakyat melalui operasi militer maupun operasi selain perang,” tegas Panglima TNI.
Ia juga memberikan apresiasi atas loyalitas dan dedikasi prajurit di berbagai medan tugas, sekaligus mengingatkan agar semangat cinta tanah air terus dijaga.
Peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan RI di Bali tahun ini tidak hanya menjadi seremoni formal, tetapi juga perwujudan nyata komitmen menjaga persatuan, kedaulatan, dan keutuhan NKRI di tengah tantangan global. (red)











