Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Bupati Satria Pimpin Rakor Monev dan Pelaporan Kendali Ekonomi

IMG-20251022-WA0002_eaXzn7fs9O
Foto: Bupati Klungkung I Made Satria memimpin kegiatan rapat koordinasi Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Kendali Ekonomi di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Selasa (21/10). (barometerbali/rah)

Barometer Bali | Klungkung – Bupati Klungkung I Made Satria memimpin kegiatan rapat koordinasi Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan Kendali Ekonomi dalam rangka upaya Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Daerah, bertempat di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Selasa (21/10).

Rakor ini digelar bertujuan untuk mengetahui kendala pertumbuhan ekonomi daerah dari aspek pembiayaan, ketenagakerjaan, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, regulasi dan aspek aspek lainnya.

Turut dihadir Wakil Bupati Tjokorda Gde Surya Putra anggota Forkopimda serta tim percepatan pertumbuhan ekonomi daerah Kabupaten Klungkung yakni OPD vertikal Pemkab Klungkung. Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber untuk paparan kondisi ekonomi dan Investasi Kabupaten Klungkung yakni dari Kantor Wilayah Bank Indonesia Provinsi Bali Bapak Putu Paulus Adi Susila yang merupakan seorang Ekonom Senior/Asisten Direktur. Serta seorang narasumber untuk paparan Pertumbuhan Ekonomi Daerah Kabupaten Klungkung dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Kungkung, Made Sukma Hartania.

Berita Terkait:  Bupati Satria Bantu Bedah Rumah Empat Warga Kurang Mampu di Nusa Penida

Pertumbuhan ekonomi yang kuat adalah fondasi untuk menciptakan lapangan kerja, mengurangi kemiskinan, dan yang tak kalah penting, meningkatkar Pendapatan Asli Daerah. “Hari ini kita berkumpul untuk menandai langkah strategis dan kolektif dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Klungkung yakni dengan Pembentukan Tim Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Daerah,” ujar Bupati Satria.

Lebih lanjut pihaknya menjelaskan bahwa Tim ini memegang mandat melaksanakan 9 langkah konkret percepatan pertumbuhan ekonomi, diantaranya ; Percepatan realisasi APBD; Percepatan realisasi Investasi; Percepatan realisasi Proyek Infrastruktur; Pengendalian Harga Bahan Pokok; Pencegahan Ekspor/Impor Ilegal; Perluasan Kesempatan Kerja; Peningkatan Produktivitas Sektor Primer; Peningkatan Output Industri Manufaktur; serta Kemudahan Perizinan Berusaha.

Berita Terkait:  Pimpin Upacara Hari Bela Negara ke-77 dan Hari Ibu ke-97, Wabup Ipat Ajak ASN Perkuat Integritas

“Mari kita jadikan peningkatan pendapatan daerah sebagai tujuan bersama. Pendapatan yang kuat adalah dasar dari kapasitas fiskal kita untuk membiayai program pembangunan, pelayanan publik, dan perlindungan sosial,” Pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) I Ketut Arie Gunawan yang juga merupakan Tim Percepatan Percepatan Pertumbuhan Ekonomi melaporkan bahwa telah melakukan pelaporan data profile dan langkah konkrit di sistem SIGROW. (rah)

Berita Terkait:  Pemkab Klungkung Muspayang Bakti Dimulainya Pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali Masa Depan di Pura Agung Kentel Gumi

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI