Perkuat Sinergitas, Kapenrem 163/Wira Satya Temu Awak Media

IMG-20250529-WA0020
Kapenrem 163/Wira Satya Mayor Cke I Made Oka Widianta didampingi Paurprog Penrem 163/Wira Satya simakrama (silaturahmi, red) dengan awak media di Media Center Jl. Melati No.7 Denpasar, Rabu (28/5/2025). (barometerbali/red)

Barometer Bali | Denpasar – Kapenrem 163/Wira Satya Mayor Cke I Made Oka Widianta didampingi Paurprog Penrem 163/Wira Satya dan anggota Penrem lainnya melaksanakan simakrama (silaturahmi, red) dengan awak media di Media Center Jl. Melati No.7 Denpasar, Rabu (28/5/2025).

Menurut Kapenrem pertemuan dengan awak media dilaksanakan sebagai bentuk sinergitas dan menguatkan tali silaturakhim antara Korem 163/Wira Satya dengan seluruh awak media baik cetak, online, dan elektronik serta yang lainnya.

Berita Terkait:  Haluan Pembangunan 100 Tahun Bali Era Baru Resmi Dimulai, Gubernur Koster: Ini Pondasi Masa Depan Bali hingga 2125

Selain itu Kapenrem menyampaikan menjelang rangkaian Hari Bhakti ke-68 Kodam IX/Udayana akan melaksanakan berbagai kegiatan dan tentunya peran serta pers, media sangat dibutuhkan dalam mempublikasikan seluruh kegiatan tersebut.

Mayor I Made Oka juga menjelaskan sesuai dengan program Danrem 163/Wira Satya yakni Wira Satya Peduli Rakyat, dijelaskan, Wira Satya Peduli Rakyat ini merupakan bentuk kehadiran Korem Wira Satya Peduli Rakyat hadir ke masyarakat dan untuk mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.

Berita Terkait:  Insentif Digital untuk Lingkungan: Bluebird, Rekosistem, dan BCA Digital Hadirkan Waste Station Terintegrasi di Bali

Sementara mewakili awak media Joko Mulyono menyampaikan terima kasih kepada rekan- rekan media yang telah hadir dalam acara tersebut. Ia berharap semoga ini merupakan tindak lanjut, di mana sebelumnya juga sudah terbangun dengan baik antara awak media dengan Korem 163/Wira Satya.

“Begitu juga selaku prajurit dan anggota TNI tetap bersama rakyat dan merupakan garda terdepan dalam menjaga NKRI terutama di Wilayah Teritorial Kodam IX/Udayana. Maka sinergitas anggota TNI bersama rakyat dan awak media mutlak dibutuhkan demi menguatkan persatuan dalam menanamkan wawasan kebangsaan,” ungkap Joko.

Berita Terkait:  Tak Bisa Ditunda lagi, TPA Suwung Ditutup 1 Maret 2026

Terkait program Penanaman Pohon di Hari Bhakti ke-68 Kodam IX/Udayana secara serentak di seluruh Bali dan terpusat di Gianyar yang rencana akan dibuka oleh Gubernur Bali dan dihadiri oleh Bupati Gianyar. Acara berjalan dengan harmonis dan penuh kekeluargaan tersebut juga dilanjutkan dengan sambung rasa dan tanya jawab. (red)

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI