Selamat! SAKA Museum Dinobatkan Jadi Salah Satu World’s Most Beautiful Museum 2025,

BARO JUNE F 3
SAKA Museum dinobatkan jadi salah satu World's Most Beautiful Museums 2025. (barometerbali/net)

Barometer Bali | Badung – Tak perlu jauh-jauh ke Eropa untuk menikmati museum dengan arsitektur kelas dunia. Di ujung tropis Indonesia, tepatnya di Bali, berdiri sebuah permata budaya yang mencuri perhatian dunia internasional, yaitu SAKA Museum.

SAKA Museum bukan sekadar tempat menyimpan seni, tapi sebagai ruang hidup yang memadukan desain menawan, nilai spiritual, dan keberlanjutan. Tak heran, jika masuk daftar museum tercantik dunia versi Prix Versailles 2025.

Dari luar saja, kamu akan terpikat oleh keanggunan bangunannya yang harmonis dengan alam Bali.

SAKA Museum Satu-satunya dari Indonesia Jadi Museum Tercantik di Dunia

Pada 5 Mei 2025, lembaga arsitektur dan desain bergengsi asal Prancis, Prix Versailles, resmi menobatkan SAKA Museum sebagai salah satu World’s Most Beautiful Museums 2025. Penilaiannya mencakup arsitektur, keberlanjutan, dan kekayaan budaya museum.

Berita Terkait:  Enak dan Murah! Mencicipi Kuliner Tum Khas Bali, Sajian Botok dari Pulau Dewata

SAKA menjadi satu-satunya perwakilan dari Indonesia yang berhasil masuk ke daftar prestisius ini. Ia berdiri sejajar dengan museum ikonik dunia lainnya seperti Grand Palais di Paris, Kunstsilo di Norwegia, dan Cleveland Museum of Natural History di Amerika Serikat.

Lebih dari Sekadar Bangunan Indah, Ini Alasan SAKA Dapat Penghargaan

SAKA Museum tak hanya menonjol lewat estetika luar dalam yang menawan. Yang membuatnya begitu istimewa adalah kemampuannya menyampaikan pengalaman budaya autentik dan emosional bagi para pengunjungnya.

Di balik setiap ruangan, tersimpan kisah spiritual, tradisi, dan alam Bali yang dihadirkan dengan pendekatan artistik dan teknologi modern. Perpaduan ini menghasilkan atmosfer yang tak hanya indah dipandang, tetapi juga menyentuh hati.

Berita Terkait:  Wajib Dicoba! Rekomendasi 5 Nasi Jinggo di Bali yang Viral dan Lezat

Koleksi Pameran SAKA Museum, Tawarkan Cerita Spiritual Bali yang Kuat

Pameran-pameran di SAKA bukan sekadar pajangan indah. Misalnya, The Kasanga: Nyepi Exhibition menyajikan narasi mendalam tentang perayaan Nyepi, lengkap dengan karya seni yang menggambarkan tiap tahap hari suci tersebut.

Pengunjung tidak hanya melihat, tapi juga diajak merasakan makna sunyi dan refleksi yang menjadi inti dari Nyepi. Pameran ini menjadi jembatan yang menghubungkan spiritualitas lokal dengan pemahaman global secara elegan.

Prestasi SAKA Museum Terus Diakui Dunia Internasional

Sejak pertama kali dibuka pada 2024, SAKA Museum sudah mencuri perhatian dunia. Ia pernah dinobatkan sebagai salah satu World’s Greatest Places 2024 oleh TIME Magazine.

Tak hanya itu, museum ini juga masuk dalam Top 100 Kyoto Global Design Awards berkat komitmennya terhadap desain berkelanjutan dan inovatif. Deretan prestasi ini menunjukkan, bahwa SAKA bukan hanya museum biasa, tapi ikon budaya masa depan Indonesia.

Berita Terkait:  Pegelaran Mahakarya Seni Inklusif ke-11 Puncaki Peringatan Hari HDI Dan HKSN Tahun 2025 di Denpasar

Nah, itu informasi lengkap tentang SAKA museum jadi salah satu World’s Most Beautiful Museums 2025. Jika kamu mencari pengalaman wisata indah sekaligus bermakna, SAKA Museum jelas jadi destinasi yang tak boleh dilewatkan.

  • SAKA Museum di Bali dinobatkan sebagai salah satu World’s Most Beautiful Museums 2025 versi Prix Versailles.
  • Museum ini menjadi satu-satunya perwakilan dari Indonesia yang berhasil masuk ke daftar prestisius tersebut.
  • SAKA Museum tidak hanya menonjol lewat estetika luar dalam yang menawan, tetapi juga mampu menyampaikan pengalaman budaya autentik dan emosional bagi para pengunjungnya. (ari)

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI