Barometer Bali | Denpasar – Dalam rangka memperingati satu tahun berdirinya, Shyne Clinic menggelar acara bertajuk “Intimate Beauty & Wellness Event” di Ramayana Hall, Bendega Restaurant, Minggu (2/11/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian perayaan bertema “Wellness & Beauty Day” sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh klien, mitra, dan komunitas kecantikan.
Acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan edukatif dan inspiratif, seperti kelas yoga bersama Mirah Pradnya, talkshow “Let’s Talk About Skin Aging” bersama dr. Yunita Primasari, Sp.DVE, serta makeup class bersama MUA Felicia Blanco.
Owner Shyne Clinic, dr. Tary Mantra, Sp.DVE, mengatakan bahwa perayaan ulang tahun pertama ini digelar secara sederhana namun bermakna.
“Hari ini kami memperingati satu tahun Shyne Clinic dengan suasana yang intimate. Jadi tidak terlalu besar atau ramai, tetapi lebih mengena dan berkesan,” ujarnya.
dr. Tary menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan yang diadakan tidak hanya berfokus pada kecantikan luar, tetapi juga menyentuh aspek kesehatan dan ketenangan batin.
“Kecantikan sejati tidak hanya hadir dari tampilan luar, tetapi juga dari keseimbangan tubuh, pikiran, dan jiwa. Melalui kegiatan ini kami ingin mengajak peserta merayakan kecantikan holistik mulai dari menjaga kesehatan diri lewat yoga, memperdalam wawasan kulit bersama dokter spesialis, hingga mengasah keterampilan makeup,” tuturnya.
Sementara itu, Clinic Manager Shyne Clinic, Anita Indraswasti, S.Farm, berharap kegiatan ini dapat memberikan edukasi kepada para klien dan memperkuat hubungan dengan komunitas kecantikan.
“Kami ingin peserta memahami pentingnya keseimbangan antara kesehatan tubuh, pikiran, dan perawatan kulit. Harapannya, kesadaran akan konsep kecantikan holistik dan berkelanjutan semakin meningkat, serta hubungan baik antara Shyne Clinic dengan para klien dan komunitas terus terjalin,” jelasnya.
Dalam rangka perayaan ulang tahun ini, Shyne Clinic juga akan menghadirkan promo menarik pada 10 November 2025 mendatang bagi para klien setia.
Salah satu klien, Senandung Nacita, mengungkapkan kepuasannya terhadap layanan yang diberikan Shyne Clinic.
“Saya sudah mencoba beberapa perawatan di sini. Hasilnya sangat memuaskan, wajah jadi glowing, cerah, dan kencang,” tandasnya. (rian)











