Terombang-Ambing di Tengah Laut, Dua Nelayan Berhasil Dievakuasi

Foto: Tim SAR gabungan berhasil menemukan kedua nelayan dalam kondisi selamat dan dievakuasi ke Pantai Yeh Kuning (barometerbali/ay/rah)

Jembrana | barometerbali – Dua nelayan asal Banjar Yeh Kuning mengalami insiden di Perairan Selatan Yeh Embang, Jembrana, setelah jukung yang mereka gunakan mengalami mati mesin pada Sabtu (22/3/2025).

Kedua nelayan, Dewa Yudi (51) dan Dewa Komang Sudiana (62), awalnya berangkat melaut pukul 06.00 Wita. Namun, sekitar pukul 13.00 Wita, mesin perahu mereka mengalami kerusakan, membuat mereka terombang-ambing di tengah laut.

Berita Terkait:  Pujawali Jelih Jadi Penanda Awal Tahun 2026 di Lingkungan Pemkab Tabanan

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar, I Nyoman Sidakarya, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan permintaan evakuasi sekitar pukul 14.10 Wita dari Dewa Ketut Tirtayasa. Merespons laporan tersebut, lima personel dari Pos Pencarian dan Pertolongan Denpasar segera dikerahkan menggunakan rubber boat.

Setelah pencarian selama 40 menit, tim SAR gabungan berhasil menemukan kedua nelayan dalam kondisi selamat. Mereka kemudian dievakuasi ke Pantai Yeh Kuning, sementara jukung yang mengalami kerusakan ditarik oleh nelayan setempat.

Berita Terkait:  Penutupan TPA Suwung Diperpanjang hingga 28 Februari 2026, Gubernur Koster: Ini Kesempatan Terakhir

Pada pukul 17.00 Wita, korban telah tiba di bibir pantai dan langsung mendapatkan pemeriksaan medis di Puskesmas II Yeh Kuning dengan ambulans PMI Jembrana.

Operasi penyelamatan ini melibatkan berbagai unsur, termasuk Pos Pencarian dan Pertolongan Jembrana, Pol Air Polres Jembrana, Bhabinkamtibmas Desa Yeh Kuning, PMI Jembrana, Potensi SAR 115, nelayan setempat, serta keluarga korban. (ay/rah)

Berita Terkait:  Nuanu Bawa Musik Elektronik Indonesia ke Panggung Utama di Malam Tahun Baru

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI