Terombang Ambing Semalaman di Tengah Laut Akhirnya 2 Orang Ditemukan Selamat

IMG-20220904-WA0449
Nelayan dan Tim SAR Gabungan temukan Ade (30) dan Abdi (29) selamat, usai jetski yang dikendarainya mati mesin. (SAR)

Badung | barometerbali – Setelah kemarin sempat dikabarkan hilang, akhirnya pagi hari tadi, Ade (30) dan Abdi (29) ditemukan dalam keadaan selamat sekitar pukul 02. 00 Wita. Jetsky dengan 2 (dua) orang POB (passenger on board) tersebut ditemukan oleh jukung nelayan di sekitar perairan Canggu.

“Lokasi penemuannya kurang lebih 7 Nm arah barat laut lokasi diduga jetsky mengalami mati mesin,” jelas Gede Darmada, S.E., M.A.P. selalu Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), Minggu (4/7).

Berita Terkait:  Perbaikan Tower dan Jaringan Transmisi Rampung, Sistem Kelistrikan Aceh yang Tadinya Terisolasi Kini Kembali Terhubung, PLN Masuki Tahap Pengoperasian Pembangkit

Sebelumnya mereka pada hari Sabtu (4/9/2022) sekitar pukul 17.00 Wita mereka bergerak dari Pantai Patra Jasa Tuban menuju perairan Pantai Balangan, Desa Ungasan, Kuta Selatan menggunakan jetsky. Hingga petang keduanya tak kunjung kembali dan diduga mengalami mati mesin. Malam itu tim SAR gabungan segera melakukan pencarian dengan mengerahkan 1 unit rigid inflatable boat, (RIB), 1 unit jukung dan 2 unit jetsky. Namun hingga upaya pencarian tidak memberikan hasil.

Berita Terkait:  Korban Tenggelam di Tukad Badung Berhasil Ditemukan

“Sebanyak 8 personel diberangkatkan dari Kantor Basarnas Bali Jimbaran menuju Pelabuhan Benoa untuk pergerakan RIB dan dibantu unsur SAR lainnya,” terang Darmada.

Usai ditemukan selanjutnya jetski ditarik dan dievakuasi menuju dermaga Kedonganan. Pada pukul 03.45 Wita jukung nelayan bersama dengan kedua korban tiba dengan selamat di dermaga Kedonganan. Selama operasi SAR berlangsung melibatkan unsur SAR dari Basarnas Bali, Pos Polair Kedonganan, Pos TNI AL Kedonganan, pihak perusahaan Jetsky, beserta kelompok nelayan setempat. (BB/501/hmsdps)

Berita Terkait:  Alami Hipotermia, Tim SAR Evakuasi Pendaki Gunung Agung

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI