Truk Terguling Akibat Rem Blong, Sopir Meninggal Terjepit

IMG-20250603-WA0038
Tim SAR gabungan mengevakuasi sopir truk yang terjepit usai insiden terguling akibat rem blong di Jalan Ida Ketut Jelantik, Desa Kertha Mandala, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Senin (2/6/20205) malam, pukul 19.30 Wita. (barometerbali/ay/red)

Barometer Bali | Karangasem – Sebuah truk tangki bermuatan solar, dengan 10 roda terguling di Jalan Ida Ketut Jelantik, Desa Kertha Mandala, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Senin (2/6/20205) malam, pukul 19.30 Wita.

Supir truk atas nama I Komang Sudarma (40) seketika meninggal di tempat kejadian, di mana posisinya terjepit dan sulit dievakuasi. Sementara kernet bernama Made Agus Saputra berhasil menyelamatkan diri.

Kejadian nahas tersebut berawal ketika mereka melakukan pengiriman BBM yang ke 3 kalinya di hari ini. Sesampainya di Daerah Kangkaang, tepatnya di samping Kepun Pare, supir truk mengatakan bahwa remnya mengalami blong.

Berita Terkait:  DPRD Bali Resmi Sahkan Perda Pengendalian Alih Fungsi Lahan

“Dalam keadaan truk masih melaju, kernet mencoba meraih ganjalan ban di belakang mobil, namun gagal,” ungkap I Nyoman Sidakarya, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar.

Truk pun terus melaju mengarah ke Singaraja. Lanjut Sidakarya menuturkan bahwa, berjarak sekitar 200 meter dari Kantor Desa Kertha Mandala, kernet menemukan truk sudah pada kondisi terguling. Rupanya ketika rem blomg, kendaraan besar itu hilang kendali kemudian menabrak pohon kelapa dan tiang internet.

Berita Terkait:  Bupati Adi Arnawa Serahkan Hibah Gedung PN Badung kepada MA

Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar menerima permintaan bantuan untuk evakuasi pada pukul 20.15 Wita dari warga Dusun Kangkang. Menindaklanjuti laporan tersebut, diberangkatkan 7 personel dari Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem menuju lokasi kejadian.

Upaya evakuasi berlangsung dari pukul 20.55 Wita hingga pukul 21.15 Wita. Tim SAR gabungan berupaya melepaskan himpitan dengan menggunakan peralatan ekstrikasi. Usai berhasil dikeluarkan dari posisi terjepit, selanjutnya jenazah Sudarma dibawa menuju RSUD Karangasem menggunakan ambulans Puskesmas Abang.

Berita Terkait:  Jaga Status WBD UNESCO, DPRD Bali Usulkan Moratorium Bangunan di Jatiluwih

Selama berlangsungnya proses evakuasi turut melibatkan unsur SAR dari Pos Pencarian dan Pertolongan Karangasem, BPBD karangasem, Polsek Abang, Damkar Karangasem, PLN Unit Karangasem, Puskesmas Abang dan masyarakat setempat. (ay/red)

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI