Walikota Jaya Negara Hadiri Upacara Adat di Pura Gede Batur Sari Tonja

IMG-20250810-WA0014_CbV19R1J66
Foto : Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menghadiri Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung, miwah Caru Balik Sumpah Madya di Pura Gede Batur Sari Desa Adat Tonja, bertepatan dengan rahina Redite Wage Wayang, Minggu (10/8/2025). (barometerbali/ays/rah)

Barometer Bali | Denpasar – Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menghadiri Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung, miwah Caru Balik Sumpah Madya di Pura Gede Batur Sari Desa Adat Tonja, bertepatan dengan rahina Redite Wage Wayang, Minggu (10/8/2025).

Dalam kesempatan tersebut Walikota Jaya Negara turut Ngelingga Tangan atau menandatangani Prasasti Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung, miwah Caru Balik Sumpah Madya di Pura Gede Batur Sari Desa Adat Tonja yang beberapa bagian pura baru selesai di pugar, serta ngelinggihin ida betara sesuhujan ring bale tajuk dan ngaturang Punia.

Tampak hadir dalam kesempatan ini, Ketua DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, Ketua Komisi III DPRD Kota Denpasar, I Wayan Suadi Putra, Penglingsir Puri Tabanan, Ida Cokorda Anglurah Tabanan, Penglingsir Puri Agung Denpasar, Anak Agung Ngurah Agung Wira Bima Wikrama, Pelingsir Puri Agung Jrokuta, IGN. Jaka Pratidnya, Ketua Pasemetonan Agung Nararya Dalem Benculuk Tegeh Kori yang diwakili Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna yang juga selaku Anggota DPD RI, Kabag Kesra Kota Denpasar, Kabag Kesra Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Surya Antara beserta tokoh agama dan masyarakat setempat.

Berita Terkait:  Pimpin Apel Peringatan Hari Bela Negara, Bupati Satria: Jadikan Momentum Cinta Tanah Air

Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara disela upacara menjelaskan, pelaksanaan upacara keagamaan di Pura Gede Batur Sari Desa Adat Tonja ini adalah salah satu bentuk meningkatkan sradha bhakti umat Hindu kepada Ida Sang Hyang Widi Wasa.

“Apalagi di komunitas masyarakat seperti pesemetonan dan desa adat perlu diapresiasi  bagaimana membangun sradha bhakti masyarakat melalui upakara yang dilaksanakan,” ujarnya.

Dikatakannya, mengenai pelaksanaannya, Pemkot Denpasar terus mengedepankan pemberdayaaannya yang tidak terlepas dari sektor keagamaan. Namun demikian, yang juga patut diapresiasi adalah muncul kemandirian masyarakat untuk memunculkan kesadaran. sehingga manfaat yang diperoleh dalam penyelenggaraan upacara keagamaan yang dikenal dengan istilah Tri Guna Karya serta Satwika Karya.

Berita Terkait:  Peringati Hari Ibu ke-97, Ketua BKOW Bali Ny. Seniasih Giri Prasta Berpesan Perempuan Bali Jangan Tinggalkan Peran Domestik

Jaya Negara juga mengharapkan setelah dilaksanakannya upacara Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung, miwah Caru Balik Sumpah Madya di Pura Gede Batur Sari Desa Adat Tonja ini, seluruh umat terutama warga dan pengempon dapat terus meningkatkatkan rasa persaudaraan dan persatuan antara sesama umat.

“Tentu pelaksanaan Yadnya ini sebagai sarana peningkatan nilai spiritual sebagai umat beragama. Kami berharap ke depan upacara Yadnya ini dapat memberikan energi positif yang dapat memancarkan hal positif bagi umat serta menetralisir hal- hal negatif dilingkungan desa setempat,” katanya.

Sementara Panitia Karya, I Made Oka Bagiartha mengatakan, Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Padudusan Agung, miwah Caru Balik Sumpah Madya di Pura Gede Batur Sari Desa Adat Tonja dilaksanakan setelah melaksanakan “Ngodakan Pratima Due serta memperbaiki perahyangan semua dan selesainya pemugaran beberapa bangunan di Pura ini yang meliputi, Bangunan Bale Gong, Tembok Penyengker sisi Kaler, dan Tajuk Ratu Gede ring Pura Gede Batur Sari.

Berita Terkait:  Tinjau Progres Kegiatan Pembangunan Daerah Tahun Anggaran 2025

Dimana karya ini sudah di mulai dari tanggal 22 Juli 2025 lalu dan hari ini tanggal 10 Agustus 2025 dilaksanakan upacara mecaru, melaspas serta mendem pedagingan yang di puput oleh Ida Pedanda Gde Made Karang dari Griya Gede Karang Tampakgangsul dan Ida Pedanda Gede Made Dharma Kerthi dari Griya Budha Saraswati. Dan puncak karya pada tanggal 22 Agustus 2025 nanti.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Walikota Denpasar karena sudah hadir menyaksikan pemelaspasan dan meresmikan karya ini dengan Ngelingga Tangan atau menandatangani Prasasti Karya dan mepunia kepada kami. Semoga karya ini labda karya dan memargi antar”, ungkapnya. (ays/rah)

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI