Wayan Koster Didaulat sebagai Ketum DPP PSPS Bakti Negara

Badung | barometerbali – Persatuan Seni Pencak Silat (PSPS) Bakti Negara Bali menggelar peringatan HUT ke-70 Bakti Negara dengan Tagline “Bakti Negara Berjiwa Pendekar Sejati” mengusung tema “Eda Ngaden Awak Bisa Depang Anake Ngadanin” (jangan mengaku-ngaku diri paling mampu, biarkan orang lain menilai, red).

Dalam acara tersebut Gubernur Bali terpilih periode 2025-2030 Wayan Koster didaulat sebagai Ketua Umum DPP PSPS Bakti Negara Provinsi Bali pada Puncak HUT diselenggarakan di Pusat Latihan Bakti Negara, Kelurahan Sading, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Jumat (31/1/2025).

Berita Terkait:  Siap Buka BTR 2026 di Kintamani, Gubernur Koster Dukung Sport Tourism yang Tingkatkan Ekonomi Daerah

Turut hadir Wakil Gubernur Bali terpilih Nyoman Giri Prasta yang sekaligus Ketua DPD PSPS Bakti Negara Provinsi Bali, Ketua DPRD Badung I Gust Anom Gumanti bersama Bagus Alit Sucipta (Gus Bota) sebagai Ketua Lembaga Dewan Pendekar PSPS Bakti Negara Pusat, didampingi Putu Yunita Oktarini.

Sebelumnya, serangkaian menyambut HUT ke-70 Bakti Negara, PSPS Bakti Negara Bali menggelar ujian kenaikan tingkat Danur Dara di Lapangan Sading, Mengwi, Badung, Jumat (31/1/2025). Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 400 pesilat dari berbagai perguruan di Bali dan resmi dibuka oleh Ketua Harian PSPS Bakti Negara Bali, I Bagus Jagra Wibawa. (rah)

Berita Terkait:  Diduga Berdiri Diatas Lahan LP2B, Jungle Padel di Munggu Dihentikan Sementara 

BERITA TERKINI

Barometer Bali merupakan portal berita aktual masyarakat Bali. Hadir dengan semangat memberikan pedoman informasi terkini seputar sosial, ekonomi, politik, hukum, pendidikan, pemerintahan, pariwisata, budaya dan gaya hidup. Visi kami sebagai barometer informasi terbaru masyarakat Bali. Misi kami menyuarakan kebenaran dan menyajikan berita independen, berimbang dan bermanfaat.

Member of:

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI

smsi

Member of:

smsi

SERIKAT MEDIA SIBER INDONESIA (SMSI) PROVINSI BALI