Friday, 26-07-2024
Peristiwa

Percepatan Program Vaksinasi Nasional, Polres Klungkung Gencar Lakukan Vaksinasi Covid-19

Klungkung | barometerbali – Dalam mendukung percepatan program vaksinasi nasional dan upaya pemerintah guna menekan penyebaran Covid-19 melalui Program 1 Juta Vaksin. Polres Klungkung bersinergi dengan Kodim 1610/Klungkung, Pemerintah Kabupaten Klungkung, Relawan KNPI dan Organisasi Kemasyarakatan Pemuda di Kabupaten Klungkung menggelar vaksinasi, Kamis, (23/09/2021).

Vaksinasi bersama tersebut dilaksanakan di 4 tempat Kelurahan Semarapura Kangin, Dusun Payungan, Desa Tohpati Banjarangkan dan Desa Sampalan Tengah yang bertujuan untuk mempercepat menuju herd immunity (kekebalan kelompok).

Kapolres Klungkung AKBP I Made Dhanuardana, SIK MH mengatakan kegiatan vaksinasi tersebut diselenggarakan dalam rangka mempercepat program vaksinasi nasional dan upaya pemerintah guna menekan penyebaran Covid-19 melalui Program 1 juta vaksin yang bertujuan untuk mempercepat menuju herd immunity (kekebalan kelompok) di wilayah Kabupaten Klungkung.
“Vaksinasi Covid-19 yang dilandasi semangat sosial gotong royong ini adalah untuk mengatasi pandemi Covid-19. Selanjutnya dengan melaksanakan vaksinasi massal yang bekerjasama dengan seluruh elemen masyarakat, kami bisa melaksanakan kegiatan vaksinasi hingga pelosok-pelosok yang ada di Kabupaten Klungkung,” ujar Kapolres Klungkung.

Dirinya juga berpesan kepada masyarakat yang sudah divaksin agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan. “Tetap memakai masker ganda, mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta melakukan vaksinasi bagi yang belum,” imbuhnya. (BB/506)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button